Penjelasan Dan Pengertian JavaScript

JavaScript adalah bahasa pemrograman yang digunakan dalam pengembangan website agar lebih dinamis dan interaktif. Kalau sebelumnya kamu hanya mengenal HTML dan CSS, nah sekarang kamu jadi tahu bahwa JavaScript dapat meningkatkan fungsionalitas pada halaman web. Bahkan dengan JavaScript ini kamu bisa membuat aplikasi, tools, atau bahkan game pada web.



JavaScript atau kita singkat menjadi JS merupakan bahasa pemrograman jenis interpreter, sehingga kamu tidak memerlukan compiler untuk menjalankannya. JavaScript memiliki fitur-fitur seperti berorientasi objek, client-sidehigh-level programming, dan loosely typed.

Fungsi JavaScript. Selain membuat web jadi lebih dinamis dan interaktif, JS digunakan juga untuk proses logika data. “, fungsi JS tidak hanya soal urusan front end, tapi juga sekaligus dipakai untuk urusan back end,” imbuh developer.

Keunggulan JavaScript

1. Mudah dipelajari

Butuh banyak waktu untuk memahami bahasa pemrograman. Oleh karena itu, banyak orang mencari bahasa pemrograman yang mudah untuk dipelajari. JavaScript adalah bahasa yang paling banyak dipilih dan dipakai oleh pengembang web karena kesederhanaannya. Selain itu, jika Anda bekerja dalam mobile app development dan software development, JavaScript sangat diperlukan untuk mengurus tampilan. Siswa yang menempuh pendidikan teknik pun harus bisa menguasai JavaScript. 

2. Sangat ringan dan kecil

Kelebihan kedua dari JavaScript adalah hanya membutuhkan sedikit sumber memori alias ringan. Bahasa pemrograman ini memang diciptakan menjadi sangat ringan karena seluruh proses yang berjalan di halaman akan diakses oleh sisi klien. Server hanya perlu mengolah permintaan HTTP. Selain itu, penggunaan JavaScript juga memudahkan dan mempercepat proses dalam peramban.

3. Bisa dikolaborasikan dengan bahasa pemrograman lain

JavaScript bisa dikolaborasikan dengan berbagai bahasa pemrograman berbeda. Faktor ini sangat memudahkan pekerjaan pengembang web sehingga proses lebih cepat selesai. Contoh bahasa yang dapat digabungkan dengan JavaScript adalah PHP. JavaScript dapat menjalankan fungsi yang tidak bisa diproses oleh bahasa skrip PHP.

4. Dinamis

JavaScript merupakan bahasa pemrograman yang dinamis. Artinya, Anda dapat mengembangkan perangkat lunak, aplikasi, maupun web secara fleksibel menggunakan bahasa pemrograman ini. Selain itu, penambahan fitur dan proses pemasangan JavaScript sangat mudah dilakukan.

5. Mempermudah pengembangan

Suatu aplikasi atau perangkat lunak yang mengadopsi JavaScript jadi lebih mudah dikembangkan. Pembaruan aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan pengguna dan pengembangan berdasarkan teknologi saat ini dapat dilakukan dengan praktis.

6. Dapat dijalankan pada beragam platform

Bahasa pemrograman yang hanya bisa dipakai pada satu platform tentunya kurang berguna. Pasalnya, di masa modern ini, sudah hadir berbagai jenis sistem operasi.

7. Tidak memerlukan kompilator

Kompilator merupakan program yang berfungsi sebagai penerjemah bahasa pemrograman dalam komputer. Anda tidak memerlukannya jika menggunakan JavaScript. Pasalnya, peramban web sudah bisa menginterpretasikan JavaScript melalui HTML.

8. Pencarian dan perbaikan error yang mudah

Ketika mengembangkan web app, mobile app, atau PWA, kesalahan dalam menulis bahasa pemrograman tidak dapat dihindari. JavaScript termasuk bahasa yang sederhana sehingga mudah untuk mencari penyebab erornya. Tak hanya itu, memperbaiki eror pada JavaScript juga sangat praktis.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama